KKDD - Ada banyak jenis-jenis blog yang ada di internet. Untuk sekedar
berbagi informasi dan juga dokementasi pribadi saya akan mencoba
membahas beberapa diantanya. Untuk itu langsung saja kita simak beberapa
yang berhasil saya rangkum di bawah ini:
1.Blog Pribadi
Blog pribadi biasnya tujuan untama pembuat blog ini hanyalah untuk mengisi waktu luang atau sekedar iseng-iseng saja, dan isinya pun biasanya hanya seputar kegiatan sehari hari si empunya blog.
Blog jenis ini terkesan seperti catatan atau dokumentasi yang dipublikasikan. Meskipun tujuan pemlik blog jenis ini bukan untuk menghsilkan uang, tetapi tidak menutup kemukinan pemilik blog bisa menghasilkan uang dari blog miliknya. Sepeprti :
2.Blog Otoritas (Athority Blogs)
Bebeda dengan blog pribadi, blog otoritas justru dibuat dengan serius. Dengan topik bahasan yang fokus pada bidang tertentu, dan hal ini menjadikannya blog yang paling petama dicari untuk mendapatapkan referensi dari suatu topik.
Untuk urusan pengunjung blog jenis ini tidak terlau mengandalkan mesin pencari, karena memang sumber utama trafik blog ini biasanya adalah dari media sosial seperti, facebook, tweeter dan pinterest.
Karena tidak fokus pada kata kunci untuk urusan konten pun biasanya lebih beragan dan tidak heran jika meraka mapuh menghasilkan ribuan artikel berkualitas karena topik yang dibahaspun menjadi lebih luas.
3.Blog Niche
Jika blog otoritas tidak fokus pada kata kunci, maka lain lagi dengan blog niche yang sangat memfokuskan pada kata kunci dalam membuat konten. Dengan pola pembuatan konten, riset kata kunci, pembuatan konten, dan optimasi mesin pencari.
Dari segi pengunjung tentu saja blog niche sangat mengandalkan mensin pencari sebagai sumber utama traffik mereka. Tidak heran jika para pemilik blog ini sanga rajin mencari backlink.
Namun demikian, kelemahan dari mengandalkan mesin pencari sebagai sumber utama mendapatkan pengunjung bisa menjadi kelemahan tersendiri. Menjadi sangat tergantung pada mesin pencari maka , jika terjadi perubahan pada sitem algoritma mesin pencari penggujung pun turun drastis.
4.Blog Perusahaan
Dari namanya saja sudah bisa ditebak kalau blog ini dibuat khusus oleh perusahaan tertentu untuk melakukan promosi. Seperti meperkenalkan produk, pengumuman penting yang berkaitan dengan perrusahaan ataupun mepromosikan suatu jasa atau layanan suatu perusahaan.
Dan blog jenis ini biasanya tidak dimenotisasi oleh pihak ke tiga.
5.Blog Spam / Auto Blog
Blog jenis ini biasanya paling di benci oleh para blogger lainnya, karena blog ini dijalakan dengan sistem auto blog yang cara kerjanya adalah mencuri konten blog milik orang lain kemudian diposting di blog miliknya, yang lebih menjengkelkan lagi blog ini bekerja secara otomatis. Sehingga yang paling dirugikan adalah pemilik konten asli.
Tetapi kabar gembiranya adalah blog ini sangat di benci google karena google sangat menghargai hakcipta sehingga blog jenis ini akan secara otomatis dimasukan kedalam google sand box sebagai hukuman dari google.
Nah itulah tetang jenis jenis blog yang ada di internet semoga penjelasan diatas bisa menjadi ilmu dan pengetahuan baru buat sobat yang mau bikin blog dan bingung mau jenis apa. Semoga Bermanfaat.
0 komentar
Post a Comment
Terimakasih sudah membaca artikel kami, silakan berkomentar sesuai dengan topik. Setiap komentar yang masuk akan dimoderasi oleh admin, jadi mohon maaf apabila ada komentar yang tidak bisa ditampikan karena menlanggar ketentuan blog ini.